Senin, 16 Mei 2011

PENGUMUMAN UN 2011

16 Mei 2011
SMKN 9 Surakarta, membagikan pengumuman lulus tidak lulusnya peserta didiknya angkatan tahun 2011. Dimulai pukul 09.00 wib, dengan acara fashion show yang diikuti peserta didik angkatan 2011 dengan penilaian berbusana tradisional terbaik versi juri yang kompeten di bidangnya. Dan diakhiri pukul 12.00 wib dengan hasil yang tidak ada protes dari peserta.
Pukul 14.00 wib dimulailah saat - saat yang sangat dinantikan peserta didik angkatan 2011, tentang masa depannnya, lulus atau tidak lulus. Pengumuman ini akan disampaikan kepada orang tua atau wali dari masing-masing peserta didik.
Perlu diingat, hari adalah bukan akhir dari sebuah perjuangan hidup. Apapun hasil yang diterima, adalah momentum untuk mempersiapkan ke arah kualitas hidup uang lebih berkualitas. Sehingga ke depan bangsa Indonesia tercinta akan memiliki rakyat yang berkualitas baik dari sisi akademis maupun kemapanan tingkat ekonomi rakyatnya.